Wisata bahari di Sulawesi Tenggara membuat hati kita bergetar karena rasa bahagia. Sebagai salah satu provinsi di Indonesia, Sulawesi Tenggara menyimpan banyak sekali keajaiban dan pesona keindahan bahari. Kita bisa traveling ke Pulau Bokori yang ada di Kecamatan Soropia atau menyintas ke Pantai Nirwana yang ada di Bau-Bau. Jika masih kurang silahkan kunjungi Taman Nasional Wakatobi yang menjadi tren mark wisata bahari di Sulawesi Tenggara.
Daftar Isi
- 1 Daftar Tempat Wisata Bahari di Sulawesi Tenggara
- 1.1 1. Pulau Bokori
- 1.2 2. Pantai Nirwana
- 1.3 3. Taman Nasional Wakatobi
- 1.4 4. Danau Biru
- 1.5 5. Pulau Labengki
- 1.6 6. Danau Anano
- 1.7 7. Batu Atas
- 1.8 8. Pantai Kendari
- 1.9 9. Sungai Tamborasi
- 1.10 10. Pulau Muna
- 1.11 11. Air Terjun Moramo
- 1.12 12. Pulau Liwutongkidi
- 1.13 13. Air Terjun Lasolo
- 1.14 14. Pantai Lakeba
- 1.15 15. Pantai Sagori
Daftar Tempat Wisata Bahari di Sulawesi Tenggara
1. Pulau Bokori
Tempat ini disematkan sebagai wisata bahari terbaik di Sulawesi Tenggara karena letaknya yang persis ada di tengah-tengah lautan. Dari Kampung Bajo, perjalanan akan berlangsung 90 menit dengan menaiki perahu. Dan bila menginap di Kendari, bersiap-siaplah untuk melakukan perjalanan ekstra selama setengah jam menuju Kampung Bajo.
Meskipun perjalanannya sangat panjang dan melelahkan, semuanya akan terbayar ketika tiba di Pulau Bokori. Bukan hanya melihat perairan biru dan hijau yang sangat bersih, kita juga bisa melihat pemandangan rumah nelayan yang sengaja dibangun di atas air.
Selama berlibur ke Pulau Bokori, jangan lupa untuk mengunjungi beberapa pantai yang kaya akan pasir putih dengan pemandangan alam terbaik. Tempat ini awalnya menjadi tujuan wisata keluarga, tapi kini telah berubah menjadi tempat wisata umum bahkan gathering perusahaan. Fasilitas yang ditawarkan cukup lengkap seperti resort, homestay, gazebo, kantin dan masih banyak lagi.
2. Pantai Nirwana
Tempat wisata bahari di Sulawesi Tenggara berikutnya adalah Pantai Nirwana. Di pantai ini kita bisa mewujudkan keinginan untuk melihat jernihnya air laut biru, traveler yang pernah datang ke Pantai Nirwana menjuluki pantai ini sebagai surga.
Ketika berlibur ke Sulawesi Tenggara dan memilih Kota Bau-bau sebagai tempat tinggal, maka cukup berkendara selama beberapa menit bahkan bisa dengan berjalan untuk sampai ke pantai ini. Mau berenang, melihat pemandangan bahkan snorkeling semuanya aman dilakukan di sini.
3. Taman Nasional Wakatobi
Meskipun belum pernah ke Sulawesi Tenggara, kita tentu tahu dengan baik apa itu Taman Nasional Wakatobi. Karena tempat wisata ini sangat terkenal dan menjadi salah satu tren mark bahari di provinsi tersebut.
Taman ini diresmikan oleh pemerintah sejak sangat lama tepatnya pada 1996 lalu dan hingga kini masih dilestarikan dengan baik. Tempat wisata ini menawarkan pemandangan bawah laut terindah bahkan dijuluki sebagai taman laut terbesar kedua di tanah air.
Setidaknya kita bisa melihat 942 spesies ikan dan terumbu karang serta spesies laut lainnya. Uniknya nama Wakatobi merupakan gabungan nama dari 4 pulau utama di antaranya ada Tomia, Kaledupa, Wangi-wangi dan tentu saja Binongka. Tempat ini jadi tempat paling favorit para penyelam, kurang lebih ada 4 spot yang mampu menawarkan pemandangan menakjubkan termasuk spot Roma.
4. Danau Biru
Berfoto dengan background nama Danau Biru menjadi salah satu tujuan para wisatawan yang datang berlibur ke Desa Walasiho, Kaloka Utara. Karena di desa tersebut terdapat destinasi wisata Danau Biru yang memiliki air super jenih dengan pemandangan alam yang indah.
Berbeda dari danau pada umumnya, danau ini berada persis di balik kaki bukit yang konon kabarnya menyimpan mitos. Sebelum terbentuk sebagai danau, diyakini wisata bahari di Sulawesi Tenggara ini merupakan hutan. Karena kehadiran Putri Raja Mokole yang sedang menyendiri mengubah hutan tersebut menjadi Danau Biru nan cantik.
5. Pulau Labengki
Tidak kalah indahnya dari berbagai tempat wisata bahari di Sulawesi Tengah, Pulau Labengki yang berada persis di Kab. Konawe Utara bahkan dijuluki sebagai miniatur Raja Ampat. Saat mengunjungi Pulau Labengki, kita sudah harus bersiap menerima keindahan dan ketenangan alam.
Karena pulau ini berada jauh sekali dari pusat kota, cocok sekali untuk melepas penat atau mencari inspirasi. Pulau Labengki dibagi menjadi 5 pulau yang secara keseluruhan semuanya menyimpan keindahan bahari yang sayang sekali bila dilewatkan.
Selain menawarkan pesona dari Teluk Cinta, jangan lewatkan keindahan alami dari blue lagoon dan pasir pink. Snorkeling di sini tidak kalah indah dan menakjubkannya dari Taman Nasional Wakatobi.
6. Danau Anano
Jangan merasa pernah liburan ke Sulawesi Tenggara jika tidak memasukkan Danau Anano sebagai daftar wisata bahari di Sulawesi Tenggara yang harus dikunjungi. Mau renang, memancing atau menyelam sampai puas bisa dilakukan di Danau Anano karena danau ini memiliki kualitas air yang sangat jernih.
Kita bisa melihat bagian dasarnya dengan mudah, jadi ketika berenang atau menyelam tidak perlu khawatir dengan warna air yang butek. Saat berada di Danau Anano jangan lupa mengambil foto candid atau foto selfie di atas batu sambil menatap bayangan wajah di atas air.
7. Batu Atas
Sebuah pilihan yang cerdas ketika memasukkan nama Batu Atas ke dalam tujuan wisata bahari di Provinsi Sulawesi Tenggara. Karena tempat ini terkenal akan keindahan pemandangan biota lautnya. Saat berenang atau menyelang di Batu Atas, bersiaplah untuk menerima sambutan hangat dari ikan-ikan kecil berbagai warna dan terumbu karang yang indah.
Jika berencana untuk liburan ke sini, maka pilihlah bulan-bulan yang ramah seperti bulan April, September dan Oktober. Perjalanan ke Batu Atas bisa dilakukan dari Kota Bau-bau dengan menggunakan kapal nelayan atau speedboat. Waktu yang ditempuh bisa berbeda-beda tergantung dari kondisi perairan di sana.
8. Pantai Kendari
Ibukota dari Sulawesi Tenggara yakni Kendari tentunya memiliki beragam tempat wisata terpopuler termasuk Pantai Kendari ini. Pantai ini memiliki pemandangan indah yang sangat cantik dan menjadi tujuan wisata wajib para wisatawan domestik maupun wisatawan asing.
Selain menikmati pemandangan pantai yang selalu menyegarkan mata, segarkan pula paru-paru kita dengan menghirup udara yang bersih dari hembusan angin Teluk Kendari. Saat merasa lapar, tidak ada ruginya mampir menikmati sajian makanan khas Sulawesi Tenggara di rumah makan sekitar Pantai Kendari.
9. Sungai Tamborasi
Sampai di Kabupaten Kolaka jangan lewatkan kesempatan emas untuk mengunjungi tempat wisata bahari di Sulawesi Tenggara bernama Sungai Tamborasi yang dikenal sebagai sungai terpendek kedua di dunia dengan luas wilayah 20 meter saja.
Sungai Tamborasi terhubung langsung ke lautan yang kemudian menawarkan sensasi berendam di dua mata air, yakni mata air dingin atau air panas. Selain diberkati dengan perairan yang indah, pemandangan sekitarnya pun tidak kalah memesona dengan pepohonan dan dinding tebing yang unik.
10. Pulau Muna
Sampai di bagian paling ujung dari provinsi ini maka pergilah ke kawasan wisata unik Pulau Muna dengan luas wilayah 2.889 kilometer. Keelokan pemandangan alam di Pulau Muna tidak kalah menarik meskipun berada di bagian paling ujung.
Ketika menginjakkan kaki ke pulau ini, kita bisa mengunjungi 9 destinasi wisata paling populer termasuk Tanjung Labora, Danau Moko, Pantai Pajala, Pantai Meleura dan lainnya. Keempat nama wisata bahari di Sulawesi tersebut masih sangat original dan natural karena tidak tersentuh dari pusat kota.
11. Air Terjun Moramo
Mengunjungi kawasan suaka margasatwa Tanjung Peropa maka jangan langsung pulang sebelum melihat keunikan dari Air Terjun Moramo. Air terjun ini memiliki konsep yang sangat unik yakni cascade (bertingkat) dengan total ketinggian kurang lebih mencapai 100 meter saja. Kita bisa melihat lebih dari satu air terjun dengan curah air yang kecil.
12. Pulau Liwutongkidi
Indonesia wajib bersyukur karena memiliki banyak spot wisata dengan keindahan bahari nan eksotis termasuk Pulau Liwutongkidi ini yang berada di Kab. Buton. Jika dahulu tempat ini masih sangat terpencil dengan fasilitas yang sangat minim, maka kini kita bisa menikmati beragam fasilitas termasuk hotel.
Ketika sampai di kawasan pulau, jangan lupa untuk melakukan semua kegiatan yang berhubungan dengan air. Mulai dari berenang, diving, bahkan bermain dengan wahana airnya. Berlibur di tempat ini tidak pernah membosankan, kita bahkan akan merasa terhipnotis sehingga selalu merasa ingin kembali setelah meninggalkan Pulau Liwotongkidi.
13. Air Terjun Lasolo
Satu lagi tempat wisata air terjun yang sayang bila tidak dikunjungi saat liburan ke Sulawesi Tenggara adalah Air Terjun Lasolo. Bila dibandingkan dengan air terjun lainnya, air terjun ini akan mengingatkan kita dengan film The Hobbit karena dihiasi dengan bebatuan alami yang super terjal.
Meskipun bebatuannya cukup terjal, tapi itulah daya tarik utama dari tempat wisata ini. Bahkan Air Terjun Lasolo kerap kali menjadi spot fotografi, banyak fotografer yang berkunjung ke tempat ini untuk memperoleh hasil foto yang unik, orisinal dan indah.
14. Pantai Lakeba
Menemukan tempat wisata pantai yang memiliki pemandangan indah di Sulawesi Tenggara itu tidak sulit salah satu yang paling populer adalah Pantai Lakeba. Pantai ini masih sangat asri dan alami, belum terjamah dan banyak mengalami perubahan.
Kita bisa menikmati sensasi menginjakkan kaki telanjang di butiran pasir putih yang halus dengan semilir angin yang segar. Ketika berkunjung di malam hari, jangan lupa untuk ikut mencicipi seafood yang disajikan di sekitar kawasan Pantai Lakeba.
15. Pantai Sagori
Karakter dari pantai ini hampir sama seperti Pantai Lakeba yakni masih sama-sama asri dan sepi. Dari dermaga terdekat, kita harus melakukan perjalanan laut menggunakan transportasi milik nelayan sekitar selama setengah jam.
Selain menawarkan pesona keindahan bahari yang tidak akan mengecewakan Pantai Sagori nyatanya memiliki kisah sejarah. Konon ketika Belanda masih menjajah Indonesia, Pantai Sagori dijadikan sebagai tempat persinggahan para tentara Belanda yang bermaksud menyerang sultan Buton. Tapi, kini kawasan di pantai ini lebih populer sebagai rumah dari suku Bajo.
Saat berenang atau diving di sini, kita bisa meminta tour guide untuk menunjukkan bangkai kapal VOC yang kabarnya telah karam dan masih tersimpan secara tersembunyi di dasar pantai.
Ada banyak konsep liburan yang bisa kita coba ketika memiliki waktu untuk berlibur salah satunya liburan bahari. Liburan bahari memang paling cocok terutama jika suka berenang bahkan memiliki lisensi menyelam. Apalagi Indonesia memiliki banyak tempat wisata bahari terpopuler yang bahkan menjadi tujuan wisata dari wisatawan mancanegara.
Ketika memilih liburan bahari, jangan ragu untuk pergi ke tempat wisata bahari di Sulawesi Tenggara. Selain menemukan pantai, kita bisa menemukan air terjun, danau dan banyak sekali pulau yang indah dan eksotis.