7 Air Terjun Tercantik Di Indonesia, Wajib Banget Dikunjungi!

3 min read

Air terjun indah

Tidak kalah dengan wisata alam Luar Negeri, Indonesia juga menyimpan banyak kekayaan alam. Seperti daftar air terjun tercantik yang kali ini akan kita bahas. Tak heran banyak wisatawan luar yang juga ingin menjelajahi negara kita ini. Hanya saja kita terkadang minim informasi dan tidak mengetahui dimana saja wisata indah tersebut.

 

Sebut saja hutan pinus, hutan bakau, kebun teh, pegunungan, kawah dan air terjun. Semua destinasi wisata alam di atas sangat menarik untuk dikunjungi. Apalagi air terjun, kita bisa menikmati keindahan alam dan bermain dengan jernihnya air.

Apakah kamu mulai tertarik ingin mengunjungi air terjun tercantik di Indonesia? Tapi sudahkah kamu punya jadwal dan referensi dimana saja menemukan keindahan ini? Jika belum, yuk intip rekomendasi dari kamu di bawah ini.

1. Air Terjun Benang Kelambu – Lombok

Pernah punya jadwal ingin berkeliling di kawasan Lombok? Jika iya, kami sangat menyarankan kamu untuk menikmati keindahan alam di sana. Terutama, untuk bersantai sejenak di air terjun Benang Kelambu ini.

Kamu bisa menikmati pemandangan indah ini yang tak jauh dari wisata gunung Rinjani. Pasti kamu sudah tidak asing dengan nama gunung ini, bukan? Sebab, keindahan gunung tersebut yang memikat banyak wisatawan untuk mengunjungi Lombok.

Sedangkan air terjun tercantik ini berada di kaki gunung tersebut. Jadi, kamu yang kesulitan mendaki atau tidak memiliki pengalaman bisa menikmati bagian bawah saja kok! Tetap saja kamu berada di gunung Rinjani tanpa perlu mendaki bagian puncaknya, kan?

Ada fakta unik dibalik viralnya air terjun di bagian kaki Gunung Rinjani ini, loh. Sebab, kamu akan menemukan enam titik air dari atas namun sangat tipis, hingga tidak menimbulkan suara bising. Inilah alasan mengapa kawasan tersebut dinamakan benang kelambu.

2. Madakaripura – Probolinggo

Kamu ingin menikmati pemandangan indah khas air terjun paling tinggi di Pulau Jawa? Yuk kunjungi Desa Sapih di Probolinggo. Di sini kamu akan menemukan wisata air terjun Madakaripura dengan ketinggian mencapai 620 mdpl loh!

Uniknya lagi, kamu bisa menikmati keindahan ini hanya dengan harga tiket masuk yang murah. Cukup dengan Rp. 5.000 saja kamu sudah bisa bersantai ria dengan pemandangan alam yang asri dan air yang jernih. Tapi, kamu harus menelusuri jalanan yang lumayan licin dan sedikit terjal.

Sebenarnya jika dibandingkan dengan pengalaman dan keindahan yang akan kamu dapat, maka perjalanannya seru kok. Konon kabarnya, di sinilah Gajah Mada melakukan meditasi terakhirnya. Curug ini berada di antara barisan bukit.

3. Nglirip – Tuban

Masih di sekitaran pulau Jawa, kali ini kita akan beranjak ke bagian Jawa Timur tepatnya di Tuban. Keindahan air terjun ini tidak bisa lagi diragukan. Disini, kamu bisa menikmati alam yang asri, belum lagi lebar dan ketinggian curug tersebut membuat siapapun puas untuk bermain.

Bukan tanpa sebab air yang jatuh dari ketinggian 30 meter ini memiliki lebar 28 meter. Karena di sini ada beberapa sumber mata air sekaligus yang memberikan pasokan air segar nan sejuk. Bahkan di sana juga ada goa yang konon banyak digunakan sebagai tempat untuk bersemedi.

4. Banyumala – Bali

Jika mendengar kata Bali, pasti kamu langsung memikirkan keindahan pantai-pantai di sana, kan? Padahal, selain pantai ada banyak air terjun tercantik yang menarik untuk dikunjungi loh. Misalnya air terjun Banyumala ini.

Jika berkunjung, kamu akan menemukan 3 titik air yang terjun bebas di dasar lembah. Titik air terjun paling besar berada di bagian tengah. Dengan deskripsi ini saja, kamu pasti sudah bisa membayangkan bagaimana keadaan alam sekitar, kan?

Untuk menikmati keindahan panorama alam ini kamu hanya perlu mengeluarkan uang Rp. 10.000 untuk tiket masuk. Perjalanan yang ditempuh juga tidak terlalu berat. Apalagi dengan panorama indah dan air jernih yang akan menanti kamu nantinya, pasti langsung ingin liburan!

Baca Juga : Curug Seribu Bogor Yang Mistis Namun Indah

5. Air Terjun Coban Pelangi – Malang

Sesuai dengan namanya, kamu bisa menemukan pelangi di air terjun tercantik ini. Memang hanya ada satu titik saja, namun tetap indah loh. Sangat direkomendasikan untuk datang di jam 10 hingga jam 2 siang
.
Sebab, kamu bisa menikmati indahnya pelangi jika berkunjung di jam tersebut. Dengan lokasinya yang tak jauh dari Taman Nasional Bromo, jadi tidak heran banyak yang mengetahui lokasi ini. Belum lagi, julukan air terjun terindah memang disematkan untuk Coban Pelangi.

6. Sipiso-Piso – Sumatera Utara

Keluar dari Pulau Jawa, kita juga bisa menikmati keindahan air terjun tercantik di kawasan Sumatera Utara. Kamu bisa menemukan air terjun sipiso-piso yang tak jauh dari Danau Toba. Kenapa kawasan ini direkomendasikan?

Sebab, kamu akan dibawa untuk menikmati indahnya panorama bukit yang ketinggiannya mencapai 800 mdpl. Belum lagi di sana terdapat air terjun yang menjulang tinggi setinggi 120 mdpl. Tidak hanya itu, air terjun tersebut berada di tengah-tengah hutan pinus.

Bisa kamu bayangkan, bagaimana asri dan sejuknya jika berada di sana, bukan? Tapi, memang butuh pengorbanan untuk mencapai titik menakjubkan ini. Dimana kamu harus melewati perjalanan menelusuri anak-anak tanggal selama kurang lebih 1 jam lamanya.

7. Air Terjun Dua Warna Sibolangit – Sumatera Utara

Penasaran kenapa namanya air terjun Dua Warna Sibolangit? Karena memang ada dua warna air yang akan kamu temukan di sini. Ketika berada di atas dan terjun ke bawah warna airnya adalah putih abu-abu. Sedangkan warna air di bawah berwarna biru loh!

Tapi, jangan heran terlebih dahulu, ya! Ini bukan fenomena aneh yang dikaitkan dengan sihir atau ilmu gaib, kok. Hanya saja, air tersebut mengandung belerang serta fosfor, itulah mengapa ada dua gradasi warna di sana.

Itu tadi, rekomendasi air terjun paling fenomenal, menarik serta cantik di Indonesia. Jadi, liburan kali ini kamu sudah punya rekomendasi tempat wisata yang akan dikunjungi, bukan? Yuk mulai rencanakan untuk berkunjung!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *