5 Tips Sewa Motor Di Jogja Bagi Para Backpacker

1 min read

5 Tips Sewa Motor Di Jogja Bagi Para Backpacker

Bagi para traveller yang suka menjelajahi berbagai spot tempat wisata yang sedang nge-hits atau kekinian. Pastinya paham betul akan sulitnya akses kendaraan umum. Namun, ada beberapa alternatif yang bisa digunakan, salah satunya adalah menggunakan jasa sewa motor di Jogja. Salah satu tujuan wisatawan yang paling sering adalah kota gudeg, Jogjakarta. 

Nah, ketika anda adalah salah satu traveller yang akan mengunjungi kota ini. Maka berikut telah kami sediakan beragam tips sewa motor di Jogja yang akan bermanfaat menemani perjalanan anda. Tips sewa motor di Jogja ini akan sangat membantu dalam menemukan jasa sewa motor di Jogja terbaik dan bersaing dengan pesaing lainnya. Tanpa banyak basa-basi lagi kita akan membahas tentang tips sewa motor di Jogja di Bawah ini:

Bandingkan Harga Sewa Motor Di Jogja

Akan ada banyak penyedia jasa sewa motor di Jogja yang akan memberikan daftar panjang harga yang bersaing. Bagi anda yang sedang dalam perjalanan wisata dan menikmati proses liburan. Maka pastikan anda menggunakan jasa sewa motor di Jogja yang tidak menawarkan harga yang berlebihan. Untuk mengetahui persaingan harga maka anda bisa browsing menggunakan internet sebelum memutuskan memilih salah satu penyedia jasa sewa motor tersebut.

Ketahui Peraturan Peminjaman

Walaupun pada dasarnya peraturan peminjaman yang diterapkan oleh penyedia jasa sewa motor di Jogja tidak akan jauh berbeda antara satu dan yang lainnya. Namun, terkadang anda harus lebih teliti dan jeli dalam mengetahui dan memahami peraturan peminjaman termasuk apa saja yang nantinya akan menimbulkan masalah ketika menyewa motor tersebut. Ini akan membuat anda terhindar dari berbagai masalah yang mengancam di masa pengembalian nantinya.

Lihat Kelayakan Motor

Anda harus lebih teliti dalam melihat kelayakan motor yang akan disewa. Dimana nantinya ini bisa menjadi patokan apakah anda harus menggunakan motor yang mereka sewakan atau tidak. Karena tidak semua penyedia jasa layanan motor memberikan kelengkapan, fasilitas serta jenis motor sewaan yang baik. Jadi anda harus benar-benar berhati-hati agar tidak salah dalam penyewaan yang nantinya malah akan merugikan anda.

Perhatikan waktu Peminjaman

Tidak semua penyewa akan selalu bisa menyewakan motor mereka pada waktu yang anda butuhkan. Jadi coba cocokan waktu penyewaan anda. Bahkan hal terbaik adalah dengan menggunakan pembookingan jauh hari sebelum anda melakukan perjalanan. Dimana ini akan memastikan anda nantinya mendapatkan pelayanan terbaik dan mendapatkan sewaan motor yang pas di kantong dan pas dengan jadwal perjalanan anda.

Perhatikan Ulasan

Biasanya jasa penyewaan motor akan menggunakan fasilitas website online agar memudahkan komunikasi dengan calon pelanggan dan mengembangkan pelayanan dan usaha mereka. Nah, jika anda menggunakan salah satu layanan sewa motor di Jogja yang menggunakan akses website resmi online. Maka lihatlah beragam ulasan dan komentar tentang mereka. Penyedia sewa motor yang baik tentunya akan mendapatkan respon positif dan juga pelanggan tidak akan sungkan merekomendasikannya.

Demikianlah 5 tips sewa motor di jogja untuk backpacker. Bagi anda yang ingin mendapatkan pengalaman dan fasilitas terbaik dalam menggunakan motor sewaan dan menjelajah segala bentuk keindahan dari kota istimewa Yogyakarta ini. Apapun yang anda lakukan dalam menyewa motor.  Sebaiknya anda kembali menilik ulang dan meninjau beberapa tips diatas agar bisa mendapatkan perjalanan terbaik, aman dan memuaskan menggunakan motor sewaan tersebut.

Baca Juga : Museum Keraton Jogja, Keindahan Wisata Dibalik Budaya dan Sejarah

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *